Tahap Pembuatan Kolam Pengayaan Nutrisi Budidaya Lele

Posted on

Tahap Pembuatan Kolam Pengayaan Nutrisi Budidaya Lele

Tahap Pembuatan Kolam Pengayaan Nutrisi Budidaya Lele – Dalam hal ini air yang dialirkan dari kolam kultur nutrisi ke kolam pengayaan nutrisi ialah air yang masih jenuh, berisi berbagai jenis mikroorganisme dan kultur nutrisi organik. Di dalam kolam nutrisi terjadi “pengenceran” air agar segala jenis nutrisi dapat langsung diserap oleh lele.

Maka karena itu air didalam kolam pengayaan nutrisi merupakan air yang siap, digunakan untuk kolam budidaya. Kolam pengayaan nutrisi diibaratkan sebagai “tendon” atau penyedia air bagi kolam budidaya lele sistem probiotik organik.

Kolam pengayaan nutrisi dapat dibuat menggunakan terpal, ukuran kolam pengayaan nutrisi minimun tiga kali dibandingkan dengan kolam kultur nutrisi atau disesuaikan dengan kebutuhan. Semakin besar ukurannya semakin baik kondisi airnya. Kedalaman kolam 1,5 meter tergantung dari jenis kolam dan kondisinya tidak rembes.

Tahap Pembuatan Kolam Pengayaan Nutrisi Budidaya Lele

Bahan Untuk Pengisi Kolam Pengayaan Nutrisi

Adapun bahan untuk pengisi kolam pengayaan nutrisi yang diantaranya yaitu:

  • Siapkan kotoran ayam kering dan campuran tanah dengan kotoran hewan “kambing atau sapi” yang sudah lama dengan perbandingan 1:1 setebal 10 cm “ketebalan dihitung berdasarkan ketinggian media saat dihamparkan secara merata di dasar kolam”.
  • Semprotkan media dengan starter probiotik organik miracle green secara merata, lembap dan kondisinya basah. Dosisnya 10 cc starter per satu liter air. Setelah itu, tambahkan gula merah cair 15-30 cc “1-2 sendok makan”.
  • Kemudian masukkan masing-masing media tersebut ke dalam karung, lalu atur dan tempatkan di dasar kolam.
  • Lalu taburkan water stabilizer probiotik organik sebanyak 1,5-3 1 kg/m3.
  • Isi kolam dengan air sampai penuh sebanyak 145 cm “asumsi ketinggian kolam 150 cm”, biarkan air tergenang selama 30 hari.
  • Setelah 30 hari alirkan air untuk menambahi air kolam budidaya, pengambilan air kolam pengayaan nutrisi untuk dialirkan ke kolam budidaya dilakukan hingga kedalaman 120 cm.
  • Setelah air dari kolam pengayaan dialirkan ke kolam budidaya, ketinggian air kolam pengayaan otomatis menjadi berkurang. Alirkan air kolam kultur nutrisi ke dalam kolam pengayaan nutrisi. Pengaliran air kolam kultur nutrisi hingga kedalaman satu meter dari bibir kolam. Setelah air kolam kultur nutrisi masuk ke dalam kolam pengayaan, tambahkan air bersih “dari sumber air atau sumur” ke dalam kolam pengayaan nutrisi untuk memenuhi sampai ketinggian maksimum “145 cm”.
  • Setelah 30 hari biasanya akan muncul pakan alami seperti terjadi di kolam kultur nutrisi, ambil dan berikan kepada lele di dalam kolam budidaya “extra feed”.

Semoga dengan adanya ulasan tersebut mengenai Tahap Pembuatan Kolam Pengayaan Nutrisi Budidaya Lele dapat berguna dan bermanfaat bagi kalian semua,, terima kasih banyak atas kunjungannya,, sampai jumpa dipostingan berikutnya.

Baca Juga: